ððððð ðððððð.ððð, ððððððð - Memasuki awal tahun 2026, Kepolisian Resor (Polres) Sanggau secara intensif memperkuat pengamanan di wilayah perbatasan Indonesia -Malaysia di Entikong guna menjaga stabilitas keamanan dan kedaulatan negara.
"Kami akan melakukan pengamanan di perbatasan baik barang masuk maupun orang yang melintas,"tegas Kapolres Sanggau AKBP Sudarsono Sabtu,(24/1).
Lebih lanjut Kapolres mengatakan,Polda kalbar sudah membentuk direktorat Pelayanan Perempuan dan Anak serta Tindak Pidana Perdagangan Orang ( TPPO ) untuk mengantisipasi tindak pidana penjualan orang.
Sudarsono menghimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mendapatkan informasi adanya tindak pidana TPPO segera untuk melaporkan ke Polres Sanggau.
"Kami perlu kerja sama dengan masyarakat diperbatasan guna menjaga stabilitas keamanan diperbatasan,"jelasnya.(Red)

