,

Bupati Sekadau Hadiri dan Buka Kegiatan Penyerahan Bantuan Perlindungan Sosial bagi Pekerja Perkebunan Sawit Tahun 2025

Editor
Juli 24, 2025, 20:43 WIB Last Updated 2025-08-04T13:45:16Z

SEKADAU, SINAR KAPUAS.com - Bupati Sekadau, Aron, menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Penyerahan Bantuan Perlindungan Sosial bagi Pekerja Perkebunan Sawit yang dibiayai dari sumber Dana Bagi Hasil Perkebunan Sawit di Kabupaten Sekadau Tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Serbaguna Lantai II Kantor Bupati Sekadau pada Rabu (23/07/2025).


Dalam sambutannya, Bupati Aron, menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap perlindungan sosial pekerja perkebunan sawit, yang menjadi salah satu sektor utama penggerak ekonomi daerah. Ia berharap bantuan ini tidak hanya memberikan rasa aman bagi para pekerja, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan keluarga mereka.


“Kita ingin memastikan bahwa para pekerja kita terlindungi secara sosial. Bantuan ini menjadi bentuk apresiasi pemerintah kepada para pekerja yang telah berjasa dalam mendukung perekonomian Kabupaten Sekadau,” ujar Bupati.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Forkopimda Kabupaten Sekadau, Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Kalimantan Barat beserta jajaran, Staf Ahli Bupati, Plt. Asisten III, Inspektur Daerah, serta sejumlah kepala perangkat daerah lainnya.(@yi)