,

Meriahkan Malam Takbiran, Pawai Obor dan Festival Meriam Karbit Digelar di Sekadau

By Admin
April 30, 2022, 22:13 WIB Last Updated 2022-04-30T15:13:02Z

SEKADAU, SK - Tahun ini malam takbiran di Kabupaten Sekadau, Kalbar, akan lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Sebab, tahun ini pawai obor dan festival meriam karbit digelar untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H. 


Pawai obor dan festival meriam karbit ini diselenggarakan oleh Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) bekerja sama dengan PHBI, Pemkab dan ormas di Kabupaten Sekadau.


Kegiatan pawai obor dan festival meriam karbit rencananya akan dihadiri Bupati Sekadau, Aron. Pawai obor dan festival meriam karbit digelar, pada Minggu malam, 1 Mei 2022.


Panitia penyelenggara telah menyiapkan 850 obor. Para peserta pawai obor nantinya berasal dari organisasi pemuda, organisasi Islam, pengurus surau dan masjid di wilayah kota Kabupaten Sekadau.


Sementara itu, rute pawai obor tersebut dimulai dari Sekretariat DPD MABM Kabupaten Sekadau (Pasar Baru) - Jalan Merdeka Selatan - Jalan Merdeka - Pasar Sekadau - Kampung Tebal - Kampung Muara Gaduh - Kampung Sewak - Kampung Sungai Barak - dan berakhir di Istana Kusuma Negara Sekadau.


Para peserta diwajibkan untuk mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan.

Iklan